*/

Sabtu, 25 April 2015

Abdul Basit Haz Daftar Calon Wali Kota Batam

Ketua DPW PKB Kepri, Abdul Basit Haz memantapkan hati untuk maju sebagai bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batam. Setelah beberapa hari lalu mendaftar di DPC PKB Kota Batam, Basit kembali mengambil formulir pendaftaan bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota sekaligus di DPC PDIP Kota Batam di Batamcenter, Jumat (24/4).



“Setelah mendaftar di internal PKB, yang kedua di PDIP. Ini sesuai instruksi dari (PKB) pusat,” kata Basit usai menerima formulir pendaftaran dari tim seleksi penjaringan calon Wali Kota dari PDIP, kemarin.

Basit mengaku optimis dapat melaju mulus jadi salah satu calon yang akan berlaga dalam pentas Pilkada Kota Batam, Desember nanti. Ia juga mengklaim telah mengantongi dukungan dari pelbagai elemen masyarakat di Kota Batam.

“Saya maju sebagai perwakilan masyarakat pulau, dan ketika baliho saya pasang banyak yang merespon karena masih ingat dengan saya,” ujar Basit yang pernah maju sebagai calon Wali Kota Batam tahun 2006 silam berpasangan dengan Richard Pasaribu, meski akhirnya kalah dari pasangan Ahmad Dahlan-Ria Saptarika saat itu.

Sejauh ini, ia mengaku sudah menjalin komunikasi politik dengan beberapa nama tokoh yang juga digadang bakal maju. Antara lain, Ismeth Abdullah (mantan Gubernur Kepri), Ria Saptarika (Mantan Wali Kota Batam), Hardi S Hood (senator asal kepri di DPD). Bahkan, di antara nama-nama itu, sudah ada figur yang menurutnya sudah mulai mengerucut.

“Yang penting kami sudah saling kenal dan komunikasi nyaman, tapi siapa orangnya masih rahasia,” katanya.

Disinggung peluang bertarung dengan calon lain dari PKB, Basit mengatakan sudah mengomunikasikannya di tingkat internal. Menurut dia, partai akan menilai bakal calon berdasar senioritas dan lama kepengurusan.

“Saya salah satu tim 9 yang membentuk PKB Kepri,” kata dia.

Meski demikian, Basit mengaku menyerahkan kewenangan selanjutnya pada DPP PKB, termasuk dalam penentuan bakal calon yang akan digandeng.

“Kita berproses, soal jodoh (pasangan) serahkan pada para Ketua,” katanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar